Breaking News:
Friday, 29 December 2017
TIKI Luncurkan Kembali Layanan Jemput Online

Keterangan FOTO : Managing Director TIKI Tomy Sofhian sedang memberikan keterangan layanan JEMPOL di hadapan media pada Kamis lalu di Jakarta (dok. tiki)



PT Citra Van Titipan Kilat atau yang dikenal dengan TIKI meluncurkan kembali layanan Jemput Online (JEMPOL) pada 28 Desember 2017 lalu di Hong Kong Cafe, Jakarta.  

Layanan JEMPOL merupakan layanan penjemputan barang secara gratis ke tempat pelanggan yang akan mengirimkan paketnya.

Managing Director TIKI Tomy Sofhian mengatakan, layanan ini dapat meningkatkan efisiensi waktu dan tenaga para pelanggan yang menggunakan Jempol, termasuk membantu masyarakat yang memiliki aktivitas atau usaha e-commerce.

Saat ini layanan JEMPOL dan semua layanan TIKI lainnya sudah tersedia di situs TIKI dan juga dapat diunduh melalui aplikasi TIKI berbasis Android dan iOS.

"Pelanggan TIKI kini dapat merasakan pengalaman baru yaitu dengan meng-klik Jempol di aplikasi TIKI yang berada di smartphone-nya," kata Tomy.

Sampai pada bulan November 2017, 6 stations operation yang tersebar di DKI Jakarta sudah  melayani JEMPOL.

Saat ini jaringan TIKI sudah melayani 98 persen dari 8.259 kode pos yang ada, 88 persen dari 514 kabupaten/kota dan 67 persen dari 82.505 kelurahan/desa.

Di tahun 2018 ini, TIKI berencana akan membuka 200 gerai penjualan lagi DKI Jakarta dan sekitar 100 gerai di kota-kota besar lainnya. "Saat inikan kita ada 1.200 gerai, ditargetkan tahun depan bertambah menjadi 1.500 gerai. Penambahan 200 gerai di DKI Jakarta dan 100 gerai di kota-kota besar lainnya," kata pria yang pernah menjabat sebagai pimpinan di salah perusahaan kiriman global.

Author: Martin Jop
GO Ina

Kegiatan bertema “Children At Your Services” adalah program kolaborasi IAS dengan UNICEF dengan memperkenalkan profesi-profesi dunia aviasi kepada anak-anak.

Details
November 21, 2024

Bisnis jasa kurir/ekspedisi yang tahan banting bahkan ketika krisis, melaju pesat dan mencatatkan pertumbuhan dua digit selama beberapa tahun terakhir

Details
November 17, 2024

Kerjasama ini adalah langkah strategis kedua maskapai beri nilai tambah pengguna jasanya sekaligus mendukung pertumbuhan aktivitas bisnis dan pariwisata kedua negara

Details
November 14, 2024

Kehadiran cabang utama ini memainkan peran penting dalam membantu pelaku usaha lokal memperluas distribusi produk, di pasar lokal maupun nasional

Details
November 13, 2024

GENERAL NEWS