Breaking News:
Sunday, 17 June 2018
Emirates Terbang ke Auckland via Bali

Emirates telah meluncurkan layanan penerbangan harian baru dari Dubai ke Auckland via Bali pada 14 Juni 2018 lalu. Penerbangan baru ini merefleksikan peningkatan minat pada destinasi pulau indah di Indonesia ini, serta meningkatkan konektivitas ke Selandia Baru.

Layanan baru ini menawarkan tiga penerbangan harian antara Dubai dan Selandia Baru kepada wisatawan global, melengkapi penerbangan non-stop Airbus 380 yang saat ini menghubungkan Dubai dan Auckland, serta penerbangan harian A380 antara Dubai dan Christchurch via Sydney.

Wisatawan kini dapat menikmati tiga pilihan penerbangan harian antara Dubai dan Bali di musim panas (belahan bumi bagian utara)*, karena penerbangan baru ini menambah frekuensi pada dua layanan harian Emirates saat ini yang menggunakan Boeing 777-300ER dengan konfigurasi dua kelas.

Penerbangan perdana, yang disambut dengan penghormatan water cannon di Denpasar dan Auckland, diisi oleh tamu-tamu khusus dan rekan-rekan media.

Penerbangan Dubai-Bali-Auckland terbaru dari Emirates ini merupakan satu-satunya penerbangan non-stop sepanjang tahun yang menghubungkan Auckland dan Bali. 

Penerbangan rute ini dioperasikan menggunakan pesawat Boeing 777-300ER, yang menawarkan delapan kursi di First Class, 42 kursi di Bisnis, dan 304 kursi di kelas Ekonomi.

Kapasitas kargo 777-300ER di lambung pesawat seberat 20 ton. 

Sir Tim Clark, President Emirates Airline menyatakan: “Kami sangat senang melihat ketertarikan yang meningkat sejak keberadaan rute baru ini diumumkan pada pertengahan Februari lalu. Ini terlihat dari kuatnya pemesanan dari Auckland ke Bali dan dunia, serta ke bagian selatan dari jaringan global kami. Pasar-pasar seperti di Inggris, Eropa, dan Timur Tengah telah memberi respon yang baik pada pilihan penerbangan baru yang kami buka ini. Bali dan Auckland sama-sama merupakan destinasi wisata idaman bagi pelanggan kami.“

Dari Selandia Baru, minat tertinggi pada rute baru ini berasal dari para wisatawan dengan tujuan liburan dari semua umur, di antara mereka adalah pengunjung yang ingin menjelajahi sisi kebudayaan Bali dan para peselancar yang ingin mencoba ombak di Bali. Pariwisata juga diharapkan meningkatkan minat pengunjung Indonesia ke Selandia Baru, serta para pelajar yang menempuh pendidikan di institusi seperti Universitas AUT - yang tahun lalu membuka Indonesia Centre - dan Universitas Auckland yang menduduki peringkat internasional yang tinggi. Jumlah pelajar Indonesia yang menjalani pendidikan di Selandia Baru meningkat sebanyak 20% tahun lalu.

Bali menerima lebih dari 4,5 juta turis mancanegara di tahun 2016, termasuk lebih dari 40.500 turis dari Selandia Baru. 

Penerbangan Emirates yang baru ini akan melengkapi konektivitas Bali secara global, yang akan menstimulasi petumbuhan ekonomi dan pariwisata lebih baik lagi.

Auckland merupakan komunitas kosmopolitan aktif dengan lebih dari 1,6 juta penduduk –merupakan kota terbesar di Selandia Baru, rumah bagi sepertiga populasi negeri tersebut. Terletak pada sebuah tanah genting antara dua pelabuhan, kota ini menawarkan pilihan pantai yang menarik, termasuk lokasi populer untuk berselancar; mempunyai reputasi global sebagai kota pelayaran dengan ragam pilihan kapal pesiar, juga pilihan tur jalan kaki menyusuri semak yang mudah dijangkau, serta sejumlah ladang anggur pemenang penghargaan. Emirates telah beroperasi ke Auckland sejak pertengahan 2003.


Jadwal Penerbangan Emirates Dubai–Denpasar–Auckland (Jadwal Musim Panas)

Penerbangan - Keberangkatan - Kedatangan -Tipe Pesawat - Konfigurasi

Dubai-Bali*

EK450 - 06:55 - 20:20 - B777-300 - 3-Class

Bali-Auckland**

EK450 - 22:00 - 10:00 +1 - B777-300 - 3-Class

Auckland-Bali*

EK451- 12:40 - 17:55 - B777-300 - 3-Class

Bali-Dubai***

EK451 - 19:50 - 00:45 +1 - B777-300 - 3-Class

* Waktu kedatangan adalah waktu lokal di Bali

** Waktu kedatangan adalah waktu lokal di Auckland

***Waktu kedatangan adalah waktu lokal di Dubai




Author: Martin Jop
GO Ina

Kegiatan bertema “Children At Your Services” adalah program kolaborasi IAS dengan UNICEF dengan memperkenalkan profesi-profesi dunia aviasi kepada anak-anak.

Details
November 21, 2024

Bisnis jasa kurir/ekspedisi yang tahan banting bahkan ketika krisis, melaju pesat dan mencatatkan pertumbuhan dua digit selama beberapa tahun terakhir

Details
November 17, 2024

Kerjasama ini adalah langkah strategis kedua maskapai beri nilai tambah pengguna jasanya sekaligus mendukung pertumbuhan aktivitas bisnis dan pariwisata kedua negara

Details
November 14, 2024

Kehadiran cabang utama ini memainkan peran penting dalam membantu pelaku usaha lokal memperluas distribusi produk, di pasar lokal maupun nasional

Details
November 13, 2024

GENERAL NEWS