Breaking News:
Saturday, 16 March 2019
DITJEN HUBUD KIRIM INSPEKTUR PENERBANGAN TERKAIT INSIDEN JATUHNYA HELIKOPTER DI TASIKMALAYA

Jakarta, 16/3/2019 - Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan mengirimkan Inspektur Penerbangan terkait insiden jatuhnya helikopter  milik PT Air Transport Services  type BO-105 (PK EAH) di Tasikmalaya, Sabtu (16/3). 

Menurut Direktur Jenderal Perhubungan Udara Polana B Pramesti, Inspektur Penerbangan saat ini sedang menuju lokasi jatuhnya helikopter. Inspektur akan melakukan pemeriksaan lebih lanjut. 

“Kami telah mengirimkan Inspektur Penerbangan ke lokasi jatuhnya helikopter dan akan terus memantau perkembangan insiden ini dan berkoordinasi dengan Tim SAR terkait perihal kecelakaan,” ujarnya di Jakarta. 

Saat ini, posisi helikopter yang jatuh telah ditemukan dan dievakuasi oleh Tim SAR, para korban kemudian dibawa ke rumah sakit di Tasikmalaya. 

Menurut informasi yang diperoleh, helikopter jatuh di sekitar bukit Kampung Ceuri Desa Jayaratu Kecamatan Sariwangi perbatasan Garut - Tasikmalaya  dengan rute Lapangan Urug (Kawalu) –  Lapangan Wanaraja, tidak ada korban jiwa dalam insiden itu, helikopter membawa 4 orang terdiri dari  dua crew yaitu Capt. Fuad Humran, Co Pilot Agung Rahardja dan dua penumpang Johny Fajar Sofyan Subrata dan Tuti.

Author: Eko Nugroho
GO Ina

Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi melantik Marsekal Muda TNI Mohammad Syafii sebagai Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) yang baru di Kantor Kementerian Perhubungan, Jakarta, Jumat (21/2).

Details
February 21, 2025

Dalam upaya memperkuat kapasitas sumber daya manusia (SDM) di sektor penerbangan, Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Perhubungan (BPSDMP)

Details
February 20, 2025

Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi bertemu dengan Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita, Rabu (19/2). Pertemuan yang berlangsung di Kantor Kementerian Perindustrian, Jakarta ini.

Details
February 19, 2025

J&T Express sebagai perusahaan logistik berskala global meraih pengakuan bergengsi dengan masuk dalam daftar Asia-Pacific's Best Companies of 2025 versi TIME dan Statista.

Details
February 18, 2025

GENERAL NEWS