
Low cost carrier, Citilink Indonesia (Citilink) membuka rute perdana Ambon-Jakarta (PP) via Makassar pada Rabu lalu (16/8).
"Selain mengangkut penumpang dari kota Ambon kami juga menyasar potensi angkutan kargo unggulan di Maluku seperti sektor perikanan, perkebunan, energi dan sumber daya mineral," kata Direktur Utama Citilink Indonesia Juliandra Nurtjahjo, di Ambon, Selasa (15/8).
Menurut dia, komoditi unggulan di Maluku untuk sektor perikanan yakni rumput laut dan kerapu yang dibudidayakan, serta perikanan tangkap seperti ikan tuna yang diekspor ke mancanegara.
Sedangkan sektor pertanian rempah-rempah unggulan Maluku seperti pala, cengkeh dan kelapa, juga menjadi potensi kargo unggulan.
"Kita berupaya memberikan pelayanan kargo terbaik yang meliputi proses pengepakan bersertifikasi dan sesuai standar keamanan, sehingga proses pengiriman langsung ke tujuan," ujarnya.
Penerbangan perdana dengan rute ini adalah pesawat dengan nomor QG 212 yang terbang dari Jakarta pada pukul 08:35 WIB. Setelah transit selama 75 menit di Makassar, pesawat tiba di Ambon pada pukul 16:35 WIT.
Sementara itu, penerbangan dari Ambon menuju ke Jakarta via Makassar akan berangkat pukul 18:10 WIT. Pesawat akan tiba di Jakarta pukul 21:20 WIB.
Dalam semangat mempererat silahturahmi dan memperkuat nilai kebersamaan, JNE menggelar acara Halal Bihalal 1446 H dengan mengusung tema “Bersama Untuk Maju dan Bahagia”
…DetailsUntuk sektor perhubungan udara, dibahas perpanjangan kerja sama Technical Cooperation Agreement dan modernisasi peralatan navigasi penerbangan
…DetailsDalam kampanye yang dihadiri stakeholder dan masyarakat tersebut, disampaikan pentingnya kesadaran dan pemahaman semua pihak terkait resiko maupun bahaya balon udara yang terbang bebas (liar) bagi pesawat udara,
…DetailsDalam Peraturan Menteri Perhubungan No. PM 40 tahun 2018 tentang Penggunaan Balon Udara Pada Kegiatan Budaya Masyarakat disebutkan wajib memenuhi ketentuan pelaporan penggunaan balon udara,
…Details