Breaking News:
Thursday, 14 September 2017
Lion Parcel Terima Penghargaan Inovasi Pelayanan Terbaik

Lion Parcel mendapat penghargaan dari Koran Sindo sebagai perusahaan pengiriman barang dengan inovasi pelayanan terbaik. Koran Sindo melakukan nominasi 12 Inovasi untuk Negeri.

Presiden Direktur Lion Parcel Farian Kirana menerima penghargaan langsung dari Pendiri Koran Sindo Hary Tanoesoedibjo.

Farian mengatakan, Lion Parcel unggul dari 10 perusahaan pengiriman barang besar di Indonesia. Padahal perusahaan di bawah naungan Lion Air Group ini baru berdiri sekitar 3 tahun. 

"Kami berhasil mendapatkan penghargaan ini setelah melewati masa penilaian sekitar tiga bulan," ujarnya.

Lion Parcel punya kunci sukses meraih penghargaan ini dengan 4 Gratis (4G) yang ditawarkan kepada pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). 4G itu gratis pergudangan, pemasaran, pengiriman barang sampai pelanggan, dan pelatihan untuk pelaku usaha. 

"4G ini dibungkus inovasi aplikasi kami untuk ambil barang sampai lokasi UMKM di seluruh Indonesia," ujarnya kembali.

Program 4G sudah berjalan satu tahun. Sudah 3.000 UMKM terdaftar. Sekitar 500 pelaku usaha stok barang di gerai Windows of Indonesia (WOI) Manado.

Nilai transaksi Lion Parcel sudah mencapai 100 ribu paket per bulan yang tersebar ke seluruh Indonesia. Sebanyak 80 persen transaksi terdiri atas UMKM rintisan yang diambil dari gerai ritel. Lion Parcel sudah memiliki 4.000 gerai.

Farian mengatakan, mayoritas paket yang dikirim berupa garmen, pakaian, hingga makanan kecil khas buatan pelaku usaha nasional. Satu kali pengiriman seberat 2-3 kilogram (kg) mencapai 20 paket per hari per UMKM.

Lion Parcel bekerja sama dengan gerai online terbesar seperti Zalora, Blibli.com, Sales Stock, Berrybenka hingga Kaskus. Paling banyak pengiriman oleh Zalora sebesar 10 ton sebulan.

November tahun ini juga akan diluncurkan aplikasi khusus pengemudi. Pengemudi bisa menjemput langsung barang, makanan, dan barang yang diperbaiki di seluruh Indonesia.

Pada 31 Agustus Lion Parcel akan mengumpulkan 200 kurir di Jakarta untuk bergabung bersama Lion Parcel dengan jaket dan helm baru. Tahap kedua akan direkrut 500 kurir. Selanjutnya akan diadakan di Bandung dan Surabaya. "Total kami akan mengadakan 1.000 kurir di Indonesia. Sekarang kami baru memiliki 350 kurir," katanya.

Target jangka panjang, Lion Parcel akan menargetkan sebagai pemimpin pasar pengiriman UMKM di seluruh Indonesia. Target ini juga sekaligus membantu pelaku usaha untuk lebih berkompetisi. "Kalau ingat UMKM, pasti ingat Lion Parcel," tutupnya.

Author: Eko Nugroho
GO Ina

Bea Cukai fasilitasi pengiriman 900 paket parasut untuk Air Drop bantuan kemanusiaan yang dilakukan TNI melalui pesawat TNI AU di Gaza, Palestina

Details
April 12, 2024

Monitoring juga memastikan untuk meningkatkan kualitas layanan pendukung yang diberikan kepada penumpang dan pengguna bandara secara keseluruhan.

Details
April 9, 2024

Menjelang buka puasa, anak-anak binaan Yayasan Kumala mengikuti sosialisasi pemilahan sampah yang kemudian dilombakan secara berkelompok

Details
April 5, 2024

TIKI siap menjadi mitra pengiriman yang andal bagi seluruh masyarakat Indonesia yang merayakan Hari Raya Idul Fitri

Details
April 4, 2024

GENERAL NEWS