Breaking News:
Wednesday, 2 October 2019
WINGS AIR MEMBUKA RUTE DABO - BATAM

Jakarta, 2/10 /2019 – Direktur Jenderal Perhubungan Udara, Polana B Pramesti menyampaikan apresiasi atas terlaksanannya penerbangan perdana maskapai Wings Air di Bandar Udara Dabo, Kepulauan Singkep Kabupaten Lingga, Provinsi Kepulauan Riau, untuk rute Dabo – Batam dengan menggunakan pesawat Reg PK WGL jenis  ATR 72 – 600 pada, Selasa (1/10) kemarin. 

 “Kami mengapresiasi telah dilaksanakannya penerbangan perdana maskapai Wings Air karena selama ini Bandar Udara Dabo hanya di layani angkutan udara perintis. Untuk itu, dengan adanya pesawat dengan muatan yang lebih banyak dapat mempermudah transportasi orang dan barang dari dan ke Dabo,” kata Polana di Jakarta. 

Selain itu, Polana berharap kehadiran pesawat ini dapat menambah dan mempermudah wisatawan untuk datang mengunjungi Kabupaten Lingga dan menikmati potensi wisata yang ada. “Tak lupa kami juga menyampaikan agar penyelenggara bandara, maskapai untuk terus mengutamakan keselamatan, keamanan dan kenyamanan di sektor penerbangan,” imbuh dia. 

Kepala Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPBU) Dabo Singkep, Andi Hendra Suryaka mengatakan, pesawat jenis ATR ini akan melayani rute tersebut sebanyak tiga kali dalam seminggu. Yakni pada hari Selasa, Kamis dan Sabtu.

"Mudah-mudahan dengan adanya pesawat komersil Wings Air berkapasitas 72 penumpang ini akan membawa efek positif bagi pertumbuhan perekonomian daerah Lingga," katanya. 

Penerbangan perdana Wings Air disaksikan langsung oleh Plt Gubernur Kepulauan Riau, Isdianto beserta rombongan. Dalam acara pembukaan penerbangan perdana yang dilaksanakan di depan terminal Bandara Dabo Singkep tersebut  turut dihadiri oleh Bupati, wakil Bupati Lingga dan jajaran Forpimda beserta Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kabupaten Lingga.

Dalam sambutannya Isdianto, menyampaikan apresiasi atas sinergisitas  antara Pemkab Lingga dan Kemenhub dengan harapan penerbangan perdana ini menjadi penggerak perekonomian di Kabupaten Lingga. 

“Terima kasih kepada Ditjen Hubud Kemenhub yang telah banyak mendukung dan memfasilitasi moda transportasi yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat khususnya daerah kepulauan melalui program subsidi angkutan udara perintis yang sampai saat ini berjalan,” kata tutupnya. 

Author: DPar
GO Ina

Penghargaan “The Most Promising Company in Strategic Marketing” karena IAS membuktikan kinerjanya berdasarkan pencapaian terbaik Perusahaan BUMN.

Details
May 16, 2024

Selama menunggu, SOBATIKI dapat menikmati minuman seperti kopi, teh, dan minuman dingin di ruang tunggu yang privat dan tenang

Details
May 15, 2024

Tidak ada pembatasan jumlah barang bawaan pribadi penumpang dan tetap mengacu pada PMK 203/2017 tentang Ketentuan Ekspor Dan Impor Barang Yang Dibawa Oleh Penumpang Dan Awak Sarana Pengangkut

Details
May 10, 2024

DJBC sadar sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat belum menjangkau masif sehingga timbul permasalahan yang dialami para importir seperti sekarang.

Details
May 10, 2024

GENERAL NEWS