Breaking News:
Thursday, 14 January 2021
PT Angkasa Pura II Tugaskan Personel Airport Rescue & Fire Fighting Bandara Soekarno-Hatta Bantu Operasi SAR Sriwijaya SJ 182

Jakarta – PT Angkasa Pura II (Persero) mendukung operasi SAR Sriwijaya Air SJ 182 yang jatuh di perairan Kepulauan Seribu pada Sabtu, 9 Januari 2021.

Sejumlah personel Divisi Airport Rescue & Fire Fighting (ARFF) Bandara Soekarno-Hatta ditugaskan untuk turut terlibat dalam operasi SAR tersebut.

VP of Corporate Communication PT Angkasa Pura II Yado Yarismano menuturkan personel ARFF tersebut bertugas mendukung operasi di Pelabuhan Tanjung Priok.

“Personel ARFF yang terlibat dalam operasi SAR Sriwijaya SJ 182 memiliki keahlian sebagai Building Prevention Officer dan Aircraft Rescue & Fire Fighter. Mereka ditugaskan mendukung Tim Basarnas di Posko Operasi SAR Pelabuhan Tanjung Priok dan di atas kapal, tidak melakukan penyelaman karena mereka tidak memiliki lisensi untuk itu.”

Yado Yarismano menuturkan tidak ada batas waktu bagi personel ARFF untuk turut terlibat di operasi SAR ini.

“Sepanjang personel dibutuhkan, maka akan ditugaskan di Posko Operasi SAR Pelabuhan Tanjung Priok. Sejakan dengan itu, Divisi ARFF Bandara Soekarno-Hatta melakukan pengaturan personel agar tetap dapat memenuhi standar kesiapan dan kesigapan dalam menjaga aspek keselamatan penerbangan khsususnya di bandara,” ujar Yado Yarismano.

Yado Yarismano menambahkan, “Jumlah personel yang terlibat di operasi SAR Sriwijaya SJ 182 disesuaikan dengan kebutuhan di lapangan. Misalnya sejak minggu lalu bertugas 6 personel, di mana kemudian jumlah personel bisa berkurang dan bertambah sesuai kebutuhan Tim Basarnas.”

ARFF Bandaran Soekarno-Hatta merupakan salah satu divisi ARFF terbaik di Indonesia. Tugas utama ARFF adalah melakukan penanggulangan keadaan darurat baik di sisi udara (air side) dan di sisi darat (land side) di bandara sesuai standar yang ditetapkan regulator.

Minimal satu kali dalam setahun, Divisi ARFF di seluruh bandara PT Angkasa Pura II mengasah kemampuan dan skill lewat Airport Emergencey Exercise yang merupakan simulai penanganan keadaan darurat.

Adapun sejak tahun lalu PT Angkasa Pura II meningkatkan program pelatihan berbasis teknologi Virtual Reality (VR).

“Teknologi VR untuk pelatihan ini sangat relevan dalam situasi seperti sekarang. Di tengah pandemi ini bukan berarti proses pelatihan dan belajar berhenti bagi personel ARFF, justru seharusnya bisa lebih intens dengan menggunakan teknologi salah satunya adalah teknologi VR,” ujar Yado Yarismano.

Pada pelatihan berbasis teknologi VR ini, personel ARFF berlatih dengan menggunakan modul Fire Emergency Response sebagai simulasi dalam menangani keadaan darurat di sisi udara Bandara Soekarno-Hatta.

Author: EN
GO Ina

Penghargaan “The Most Promising Company in Strategic Marketing” karena IAS membuktikan kinerjanya berdasarkan pencapaian terbaik Perusahaan BUMN.

Details
May 16, 2024

Selama menunggu, SOBATIKI dapat menikmati minuman seperti kopi, teh, dan minuman dingin di ruang tunggu yang privat dan tenang

Details
May 15, 2024

Tidak ada pembatasan jumlah barang bawaan pribadi penumpang dan tetap mengacu pada PMK 203/2017 tentang Ketentuan Ekspor Dan Impor Barang Yang Dibawa Oleh Penumpang Dan Awak Sarana Pengangkut

Details
May 10, 2024

DJBC sadar sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat belum menjangkau masif sehingga timbul permasalahan yang dialami para importir seperti sekarang.

Details
May 10, 2024

GENERAL NEWS