Breaking News:
Sunday, 1 January 2017
Bandara Internasional Soekarno-Hatta Sambut Wisman Pertama 2017
TANGERANG-Bandara Internasional Soekarno-Hatta merayakan tahun baru dengan menyambut kedatangan penumpang maskapai All Nippon Airways nomor penerbangan NH 835 sebagai penumpang yang tiba paling awal pada 2017.
Boeing 787 Dreamliner yang dioperasikan All Nippon Airways dengan keberangkatan dari Bandara Internasional Narita, Tokyo, itu tiba tepat pukul 00.15 WIB di Bandara Internasional Soekarno-Hatta.
Dari runway, pesawat kemudian menuju ke appron di Terminal 2D untuk persiapan ketibaan para penumpang.
Usai garbarata terkoneksi dengan pintu pesawat, penumpang yang sebagian besar para wisatawan mancanegara mulai memasuki area kedatangan yang kemudian disambut dengan tiupan terompet para ground staff di terminal dan pengalungan bunga serta pemberian setangkai mawar oleh Komisaris PT Angkasa Pura II (Persero) Harpin Ondeh, Director of Airport Services & Facility Bandara AP II Ituk Herarindri, dan Head of Corsec & Legal AP II Agus Haryadi, serta Putri Pariwisata 2015 dan Miss Intercontinental 2016.
Sapaan Happy New Year terucap dari para penumpang disertai dengan jabat tangan kepada para karyawan PT Angkasa Pura II (Persero), Kantor Otoritas Bandara Wilayah I, Kantor Imigrasi, ground handling, dan instansi lainnya.
Para penumpang juga dipersilakan merayakan tahun baru di Terminal 2 area kedatangan dengan jamuan makanan kecil dan minuman ringan yang telah tersedia.
Director of Airport Services & Facility PT Angkasa Pura II (Persero) mengatakan, Kami mengucapkan selamat Tahun Baru 2017 kepada seluruh masyarakat Indonesia. Di Bandara Internasional Soekarno-Hatta kami merayakan suka cita ini dengan para wisatawan mancanegara yang tiba pertama kali pada 2017, semoga penyambutan ini dapat menambah pengalaman berwisata yang baik di Indonesia.
"Penyambutan wisman pertama 2017 ini juga dilakukan di bandara-bandara lain di lingkungan AP II. Pada tahun ini AP II juga akan lebih banyak menggelar kegiatan yang berhubungan dengan kepariwisataan untuk mendukung pengembangan pariwisata di Indonesia. Kami menargetkan pada 2017 sebanyak 4 juta wisman akan masuk melalui bandara-bandara AP II, jumlah ini naik dari tahun lalu sebanyak 3,4 juta wisman," jelas Ituk Herarindri.
Acara penyambutan Tahun Baru 2017 juga diberikan kepada para wisman penumpang maskapai Japan Airlines dari Tokyo yang tiba tidak lama setelah penumpang All Nippon Airways.
Keterangan FOTO :
DIrector of Airport Services & Facility AP II Ituk Herarindri (kiri) bersama dengan Putri Pariwisata Menyambut Kedatangan Penumpang All Nippon Airways
sebagai penumpang pertama yang tiba di Bandara Soekarno-Hatta pada 2017
ICT News Feed
December 16, 2024
November 16, 2024
November 10, 2024
GO Ina
Tren wisata open trip dan desa wisata tidak hanya mengangkat potensi pariwisata, tapi juga menumbuhkan usaha lokal, mulai oleh-oleh, kuliner, dan cinderamata.
…DetailsDecember 17, 2024
JACC dapat menjadi wadah untuk menjalin silaturahmi para pelaku logistik kargo udara, karena sifat komunitas JACC adalah terbuka bagi siapa saja
…DetailsDecember 15, 2024
Jelang Nataru 2024 - 2025, InJourney Aviation Services Group Maksimalkan Persiapan Pelayanan Bandara
Langkah ini untuk mengantisipasi lonjakan jumlah penumpang, memastikan kenyamanan dan keamanan perjalanan udara bagi masyarakat.
…DetailsDecember 14, 2024
TIKI sebagai mitra kurir karena reputasinya yang sangat baik, berpengalaman, dengan jaringan yang luas dan kepercayaan selama puluhan tahun
…DetailsDecember 14, 2024