Sebagai wujud terima kasih, pada 20 Juli 2017, di Jakarta, General Manager EVA Air Indonesia, Makmun Hamsa mengadakan apresiasi malam penghargaan kepada Top Supporter 2016 untuk travel dan cargo agent yang berasal dari Jakarta, Surabaya dan Denpasar.
Dalam pidato singkatnya: "Pertumbuhan ekonomi Indonesia masih diatas rata-rata, 5 - 5,2 persen. Pemerintah saat ini sedang memacu infrastruktur, mempermudah investasi dan bisnis logistik, banyaknya event2 travel fair yang sukses. Semua ini memberikan harapan besar buat bisnis penerbangan (passenger dan cargo) yang beroperasi di Indonesia, seperti EVA Air, yang berbasis di Taiwan.
Khusus di Indonesia, saat ini frekwensi penerbangan EVA Air, yaitu: a. CGK - TPE, daily (memakai Airbus 330-200 / 300, atau Boeing 777-300), b. SUB - TPE, 2 kali seminggu (memakai A321), c. DPS - TPE, daily (memakai A330-200 / 300).
Khusus "Peak Season" jenis pesawat yang dipakai ke Indonesia dapat diganti dengan memakai B777-300ER (Extended Range) kapasitas 313 pax. Bahkan jika peminatnya banyak, divisi flight deployment dari Headquarter EVA Air mengganti dengan memakai B 747-400 dengan kapasitas 372 pax. Semakin besar jenis pesawat, otomotis daya tampung cargo juga meningkat."
TIKI menjadi official courier yang akan menangani pengiriman karya seni dan instalasi pameran kembali ke kota asalnya
…DetailsSebelumnya, rute menuju Wakatobi dilayani oleh Wings Air melalui rute Kendari – Wakatobi, yang beroperasi hingga 30 Januari 2024.
…DetailsRabu pukul 08.40 pagi, KA Bandara Adi Soemarmo relasi Solo Balapan - Bandara Adi Soemarmo menjadi saksi sejarah sekaligus menjadi kereta api penumpang pertama yang melintas di atas rel layang KA Simpang Joglo.
…Details“Terima kasih atas kunjungan Bapak Menko AHY ke Kementerian Perhubungan untuk melihat bagaimana kami menyiapkan segala sesuatunya berkaitan dengan transportasi dan konektivitas. Rencana kerja telah kami siapkan. Harapan kami, koordinasi dapat terus berjalan dengan efisien dan efektif,” kata Menhub.
…Details