Jakarta - Besok, Senin (14/10) Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi direncanakan akan meresmikan Bandar Udara Letung yang terletak di Kabupaten Kepulauan Anambas. Hal tersebut disampaikan Hengki Angkasawan selaku Kepala Biro Komunikasi dan Informasi Publik Kementerian Perhubungan.
"Selepas dari kegiatan di Danau Toba Menhub akan menunjuk ke Kepulauan Anambas untuk meresmikan Bandara Letung" ucap Hengki.
Lebih lanjut Hengki mengatakan Bandara Letung berguna sebagai penunjang untuk meningkatkan potensi pariwisata yang ada di Kepulauan Anambas.
"Bandara Letung dibangun untuk menunjang Kepulauan Anambas dalam program penetapan Kepulauan Anambas sebagai kawasan wisata laut nasional"
Lebih lanjut Hengki mengatakan saat ini penerbangan komersil sudah dilayani oleh Bandara Letung, bagi masyarakat yang ingin ke Kepulauan Anambas dapat terbang melalui Batam dan Tanjung Pinang.
"Wings Air sudah melayani penerbangan komersil ke Bandara Letung, dari Batam ada penerbangan empat kali dalam satu minggu sedangkan dari Tanjung Pinang satu kali dalam satu minggu" ucap Hengki.
Sebagai informasi Bandara Letung terletak di Pulau Jemaja, Kecamatan Jemaja Timur, Kabupaten Kepulauan Anambas. Bandara Anambas mempunyai panjang runway 1.400 M x 30 M, taxiway 125 M x 15 M dan apron 125 M x 70 M.
Kegiatan bertema “Children At Your Services” adalah program kolaborasi IAS dengan UNICEF dengan memperkenalkan profesi-profesi dunia aviasi kepada anak-anak.
…DetailsBisnis jasa kurir/ekspedisi yang tahan banting bahkan ketika krisis, melaju pesat dan mencatatkan pertumbuhan dua digit selama beberapa tahun terakhir
…DetailsKerjasama ini adalah langkah strategis kedua maskapai beri nilai tambah pengguna jasanya sekaligus mendukung pertumbuhan aktivitas bisnis dan pariwisata kedua negara
…DetailsKehadiran cabang utama ini memainkan peran penting dalam membantu pelaku usaha lokal memperluas distribusi produk, di pasar lokal maupun nasional
…Details