
Jakarta (22/02/2021) - PT Angkasa Pura Logistik, subsidiari PT Angkasa Pura I (Persero) ikut memeriahkan acara Syukuran HUT ke-57 PT Angkasa Pura I (Persero) yang diselenggarakan secara virtual pada Selasa, 22 Februari 2021 di Graha Angkasa Pura I Bandar Kemayoran Jakarta Pusat.
Acara Syukuran HUT ke-57 PT Angkasa Pura I diikuti oleh seluruh insan Angkasa Pura I via platform Zoom Meeting sdan Youtube Angkasa Pura I, yang terdapat beberapa acara utama: Launching Mars AKHLAK Angkasa Pura I, Launching Gerai Angkasa dan Launching Tempat Penampungan Sementara (TPS) di Batam dan 4 Lokasi Collection Point (CP) Kurir Ekspress PT Angkasa Pura Logistik.
Peluncuran TPS Batam dan CP Ekspress ini merupakan bentuk inovasi dan pengembangan wilayah bisnis PT. Angkasa Pura Logistik dalam meningkatkan layanan ke pelanggan serta makin mengkoneksikan layanan logistik di tanah air.
TPS Batam yang beralamat di Kompleks Ruko Bandara Mas, jalan Hang Tuah, Kota Batam, berfungsi sebagai sarana tempat penempatan sementara kargo atau barang kiriman untuk diangkut melalui pesawat udara keluar dari Kawasan Batam dengan perkiraan kapasitas dapat mencapai 168 ton per bulan. Dengan sasaran pelanggan adalah produsen barang, sesama perusahaan logistik yang membutuhkan hub (penghubung utama) sebagai jembatan kargo mereka keluar masuk wilayah Batam.
CP Express PT. Angkasa Pura Logistik di lokasi Jakarta (JKB), Surabaya (SUB), Banjarmasin (BDJ), Batam (BTH) berfungsi sebagai sarana tempat pengepulan/sortir/repacking kargo atau barang kiriman ekspress untuk diangkut melalui pesawat udara dengan sasaran pelanggan dari produsen barang, perusahaan logistik untuk dijembatani kirimannya ke seluruh Indonesia.
“Jajaran Direksi dan Komisaris PT Angkasa Pura I, kami ucapkan Selamat Ulang Tahun yang ke 57, pada acara yang berbahagia ini, izinkan kami PT. Angkasa Pura Logistik untuk memberikan bingkisan kecil berupa lini usaha baru di lima lokasi, yaitu Tempat Penimbunan Sementara di Batam dan Collection Point Express di Jakarta, Banjarmasin, Batam dan Surabaya. AP 1 Spirit of Rebound” ucap Dhanny P Thaharsyah selaku Direktur Utama PT. Angkasa Pura Logistik.
Hal ini yang ditawarkan oleh forwarder.ai dalam mengembangkan dua produk digital terbarunya, yakni Software as a service (SaaS) - Forwarder Scalable Intelligence System (Forsis) dan Forwarder Data Exchange (Fordex) berbasis API (Application Programming Interface).
…DetailsDalam rangka menyambut musim haji 1446 H / 2025 M, PT Integrasi Aviasi Solusi atau InJourney Aviation Services (IAS) bersama anak usahanya Gapura Angkasa, IAS Support (IASS), dan Angkasa Pura Support,
…DetailsPT Jasa Angkasa Semesta Tbk (JAS), perusahaan ground-handling terkemuka di Indonesia, dengan bangga meluncurkan Belt Conveyor Loader (BCL) hybrid pertamanya dalam sebuah seremoni khusus yang digelar di Terminal 3, Bandara Internasional Soekarno-Hatta.
…DetailsPT. Citra Van Titipan Kilat (TIKI), perusahaan jasa pengiriman terkemuka di Indonesia, kembali menunjukkan komitmennya terhadap nilai-nilai kemanusiaan melalui kegiatan donor darah yang diselenggarakan bersama Palang Merah Indonesia (PMI) Pusat, bertempat di kantor TIKI Pemuda, Jakarta.
…Details