Breaking News:
Tuesday, 8 August 2023
Logistik Cold Chain FMCG Tumbuh Pesat, Enseval Gandeng TIS Dirikan JV Company

kiri-kanan: Jos Iwan Atmadjaja, Presiden Direktur PT Enseval Putera Megatrading Tbk., dan Suardi Asmin, Direktur Utama PT Tri Investama Solusindo (dok. enseval)

Pada tanggal 1 Agustus 2023, PT Enseval Putera Megatrading Tbk (Enseval), anak usaha Kalbe Farma Group, melakukan kerjasama strategis dengan PT Tri Investama Solusindo (TIS) dengan mendirikan usaha patungan (JV Company) yaitu PT Mitra Ananda Megadistrindo. Bisnis utama JV company ini adalah di bidang distribusi dan logistik cold chain untuk produk fast moving consumer good (FMCG).

“Melalui kerja sama strategis antara Enseval dengan TIS dan anak perusahaan yang tergabung dalam Kiat Ananda Group, kami yakin PT Mitra Ananda Megadistrindo akan terus tumbuh dan berkembang menjadi Integrated Cold Chain Total Solution untuk FMCG, “ kata Jos Iwan Atmadjaja, Presiden Direktur PT Enseval Putera Megatrading Tbk.

Jos Iwan menambahkan bahwa pihaknya juga terus mendorong Mitra Ananda Megadistrindo untuk mengoptimalkan pemanfaatan platform digital EMOS sebagai B2B (business to business) order management system, serta didukung oleh kapabilitas dan infrastruktur cold chain Kiat Ananda Group, sehingga dapat memberikan pelayanan yang relevan dan maksimal kepada pelanggan di seluruh Indonesia.

Platform digital Electronic Mobile Order System (EMOS) yang dimiliki Enseval bertujuan untuk memudahkan usaha yang bergerak di bidang kesehatan seperti apotek dan rumah sakit untuk memesan berbagai produk melalui sebuah marketplace digital.

Sementara itu Suardi Asmin, Direktur Utama PT Tri Investama Solusindo menyampaikan: "Kami sangat bangga dapat berpartner dengan Enseval sebagai perusahaan distribusi healthcare product terbesar di Indonesia, dengan mengambil bagian dalam pembentukan Mitra Ananda Megadistrindo. Harapannya sinergi antara Enseval dan TIS dapat terus mendorong dan mendukung perkembangan Mitra Ananda Megadistrindo”.

Sementara itu, Budiyanto Bambang, Presiden Direktur PT Mitra Ananda Megadistrindo menambahkan bahwa dukungan dari manajemen Enseval, TIS, serta kapabilitas Kiat Ananda Group di logistik cold chain akan berkontribusi positif terhadap bisnis dan operasional Mitra Ananda, sehingga dapat menjadi modal kuat serta menciptakan keunggulan kompetitif untuk dapat memenangkan persaingan di pasar.

Kedua perusahaan itu sepakat kepemilikan pada PT Mitra Ananda Megadistrindo, sebesar 51% saham mayoritas akan dimiliki Enseval dan saham TIS sebesar 49%.

Author: Martin Jop
GO Ina

PT Jasa Angkasa Semesta Tbk (JAS), perusahaan ground-handling terkemuka di Indonesia, dengan bangga meluncurkan Belt Conveyor Loader (BCL) hybrid pertamanya dalam sebuah seremoni khusus yang digelar di Terminal 3, Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

Details
April 29, 2025

PT. Citra Van Titipan Kilat (TIKI), perusahaan jasa pengiriman terkemuka di Indonesia, kembali menunjukkan komitmennya terhadap nilai-nilai kemanusiaan melalui kegiatan donor darah yang diselenggarakan bersama Palang Merah Indonesia (PMI) Pusat, bertempat di kantor TIKI Pemuda, Jakarta.

Details
April 28, 2025

Sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan loyalitas para karyawan, JNE kembali memberangkatkan 44 Ksatria dan Srikandi beragama Nasrani untuk melaksanakan perjalanan rohani ke Holyland.

Details
April 25, 2025

Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi mengatakan bahwa Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) khususnya Komisi V

Details
April 24, 2025

GENERAL NEWS