Breaking News:
Monday, 28 August 2017
Sriwijaya Air Raih BARS Gold dari Flight Safety Foundation


Sriwijaya Air meraih Basic Aviation Risk Standard (BARS) dengan status Gold dari Flight Safety Foundation. Senior Manager Corporate Communications PT Sriwijaya Air Group, Agus Soedjono, mengatakan hal ini merupakan wujud komitmen Sriwijaya Air dalam menjaga aspek keselamatan penerbangan.

"BARS dengan status Gold ini merupakan status yang paling tinggi setelah status Green dan Silver. Dengan demikian, dapat dipastikan bahwa Sriwijaya Air merupakan salah satu maskapai penerbangan yang sangat patuh dan concern terhadap aspek safety di dunia penerbangan,” kata Agus dalam keterangan tertulisnya yang diterima kumparan pada Jumat (25/8).

Keberhasilan tersebut, kata Agus, akan dijadikan pemicu semangat untuk bisa memperoleh pengakuan yang lebih tinggi lagi dari lembaga-lembaga penerbangan internasional.

“Ke depan Sriwijaya Air menjadi semakin yakin dalam berupaya memperoleh sertifikasi keselamatan penerbangan yang lebih tinggi, seperti IATA Operation Safety Audit (IOSA),” kata Agus.

Selain pengakuan dan kepercayaan dari dunia Internasional, dia mengatakan tujuan lainnya yakni meningkatkan keamanan dan menekan angka kecelakaan transportasi udara. Hal ini selaras dengan program yang diserukan oleh pemerintah.(kumparan.com)

Author:
GO Ina

Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi menyampaikan pemerintah telah menyiapkan sejumlah strategi mitigasi guna mengantisipasi lonjakan jumlah pemudik pada Angkutan Lebaran 2025.

Details
March 11, 2025

Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah VIII Manado pada hari ini, Rabu (11/3) meresmikan Penerbangan Angkutan Udara Perintis Koordinator Wilayah (Korwil) Gorontalo, Sulawesi Utara periode Tahun Anggaran 2025.

Details
March 11, 2025

Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi menyampaikan Kementerian Perhubungan telah menyiapkan sejumlah sarana dan prasarana transportasi guna menghadapi masa Angkutan Lebaran pada 21 Maret hingga 11 April 2025

Details
March 10, 2025

Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi memimpin Rapat Koordinasi Persiapan Angkutan Lebaran 2025 dengan kementerian, operator/stakeholder BUMN, serta swasta sektor transportasi.

Details
March 9, 2025

GENERAL NEWS