Breaking News:
Wednesday, 15 March 2023
Ninja Xpress Luncurkan Aplikasi Ninja Biz, Aplikasi 3PL Pertama Kirim Paket dengan COD

Semangat untuk terus bantu UKM mengantarkan paket ke seluruh Indonesia dengan memberikan pilihan pengiriman yang lebih mudah dijangkau dari mana saja, Ninja Xpress, perusahaan jasa pengiriman berbasis teknologi terkemuka di Indonesia, meluncurkan aplikasi Ninja Biz. UKM yang menjual melalui social commerce dapat memanfaatkan Ninja Biz, aplikasi 3PL pertama yang dapat mengirimkan paket menggunakan COD ke seluruh Indonesia.

“Ninja Biz dibuat untuk mengakomodasi kebutuhan para shipper yang menginginkan paketnya dijemput dari rumah dan menawarkan layanan cash on delivery dalam penjualan barangnya. Melalui inovasi layanan Ninja Biz, mereka dapat menikmati pengiriman paket ke seluruh Indonesia yang lebih mudah karena kirim paket, hanya tinggal klik,” kata Andi Djoewarsa, CMO Ninja Xpress.

Lanjutnya, shipper cukup mengunduh aplikasi Ninja Biz melalui Google Playstore atau AppStore lalu membuat akun untuk memulai pengiriman hingga penyelesaian kasus paket. “Ninja Biz juga mempermudah shipper untuk melacak keberadaan seluruh paket dengan lebih cepat melalui informasi real-time status pake, dapat melakukan COD,” tambahnya.

Selain lebih mudah mengecek riwayat pesanan shipper di mana saja melalui handphone, Ninja Biz juga memungkinkan shipper mengirim paket terlebih dahulu dan melakukan pembayaran belakangan setelah paket tiba (ship first, pay later).

Ninja Xpress juga memberikan diskon tambahan untuk pengiriman paket yang dikirimkan melalui Ninja Biz. Hingga 31 Maret 2023, pengguna aplikasi Ninja Biz dapat menikmati promo ongkos kirim mulai dari Rp2.000 dengan melakukan pengiriman paket melalui aplikasi. Promosi ini berlaku untuk pengiriman dari Pulau Jawa ke seluruh Indonesia. Kemudian, pencetakan resi pun dapat langsung dilakukan melalui aplikasi cukup dengan menghubungkan mobile phone ke printer.

Ninja Xpress siap membantu pengiriman paket dengan mudah melalui penjemputan langsung ke lokasi dengan terlebih dahulu mendaftar di https://selalusiap.ninjaxpress.id. Berbagai layanan dari regular, same day, hingga COD (Cash on Delivery) dengan perhitungan pasti dan pencairan 2 kali seminggu siap membantu UMKM mengirimkan paket ke seluruh wilayah di Indonesia.

Author: Martin Jop
GO Ina

Kegiatan bertema “Children At Your Services” adalah program kolaborasi IAS dengan UNICEF dengan memperkenalkan profesi-profesi dunia aviasi kepada anak-anak.

Details
November 21, 2024

Bisnis jasa kurir/ekspedisi yang tahan banting bahkan ketika krisis, melaju pesat dan mencatatkan pertumbuhan dua digit selama beberapa tahun terakhir

Details
November 17, 2024

Kerjasama ini adalah langkah strategis kedua maskapai beri nilai tambah pengguna jasanya sekaligus mendukung pertumbuhan aktivitas bisnis dan pariwisata kedua negara

Details
November 14, 2024

Kehadiran cabang utama ini memainkan peran penting dalam membantu pelaku usaha lokal memperluas distribusi produk, di pasar lokal maupun nasional

Details
November 13, 2024

GENERAL NEWS