Breaking News:
Tuesday, 6 February 2018
15 Pebruari, Citilink Buka Rute Baru ke Banyuwangi

Citilink Indonesia kembali memperluas ekspansi jaringan penerbangannya dengan membuka rute baru Jakarta (CGK) – Banyuwangi (Jawa Timur).

"Keinginan kuat Banyuwangi untuk memperkenalkan pariwisatanya ke level internasional, telah menjadi perhatian Citilink Indonesia sejak lama. Itu sebabnya kami memberanikan diri membuka rute baru ini untuk mendorong percepatan pariwisata tersebut sekaligus meningkatkan konektivitas Banyuwangi dengan daerah lainnya di Indonesia," kata Direktur Utama Citilink Indonesia Juliandra Nurtjahjo, dikutip dari keterangan pers tertulis, Senin 5 Februari 2018.

Selain itu, rute baru ini juga menjadi penghubung bagi daerah-daerah di sekitarnya seperti Jember, Bondowoso, Situbondo, dan Bali Barat yang juga menjadi kontributor perekonomian dan roda pariwisata Banyuwangi dan rute-rute dari destinasi prioritas Indonesia.

"Hal lainnya, adalah pertumbuhan ekonomi Banyuwangi dan juga Jawa Timur pada umumnya yang tergolong cukup tinggi mencapai 5,16 persen di triwulan ketiga 2017. Sebuah angka pertumbuhan ekonomi yang berkembang dengan baik," katanya.

Selain itu, rute Banyuwangi juga merupakan kontribusi Citilink Indonesia dalam mewujudkan target pemerintah untuk memenuhi angka kunjungan wisatawan mancanegara sebesar 20 juta kunjungan pada tahun 2019.

Pertumbuhan ekonomi Banyuwangi terus meningkat dalam beberapa tahun terakhir, dimana pada tahun 2016 tercatat sebesar 6,01 persen, angka tersebut lebih tinggi dari provinsi Jawa Timur dan nasional, sehingga target tahun 2018 tercatat sebesar 6,57 persen.

Banyuwangi sendiri menawarkan keindahan pariwisata alam yang dikenal sebagai kawasan segitiga berlian, yaitu Kawah Ijen, Pantai Plengkung, dan Pantai Sukomade selain budaya dan kulinernya yang khas.

Penerbangan pertama rute baru Jakarta-Banyuwangi Citilink Indonesia akan mulai mengudara pada 15 Februari mendatang dengan menggunakan pesawat jenis Boeing B-735 berkapasitas 120 penumpang untuk satu kali penerbangan setiap harinya.

Maskapai berbiaya hemat anak usaha Garuda Indonesia ini mulai membuka penjualan tiket penerbangan rute Jakarta - Banyuwangi sejak Senin, 5 Februari 2018 dengan keberangkatan dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Cengkareng).

Dengan 65 rute penerbangan dan 268 frekuensi penerbangan setiap harinya ke 32 kota di Indonesia dan regional, Citilink Indonesia semakin bersemangat untuk membuka rute Banyuwangi demi membantu kemajuan dunia pariwisata dan perekonomian Indonesia.

" Masyarakat Banyuwangi dan sekitarnya akan memiliki semakin banyak alternatif penerbangan langsung ke Jakarta dengan penambahan rute baru ini, juga menjadi salah satu upaya Citilink Indonesia untuk memaksimalkan pasar yang potensial," tambah Juliandra.

Sebelumnya, pemerintah Indonesia melalui Kementerian Pariwisata telah mengumumkan 10 destinasi wisata branding baru yang memuat Banyuwangi salah satunya, yaitu Bandung, Bali, Jakarta, Kepri, Joglosemar (Jogja-Solo-Semarang), Coral Wonders (Wakatobi-Bunaken-Raja Ampat), Medan, Makassar, Lombok, dan Banyuwangi.

Author: Martin Jop
GO Ina

Menhub Dudy menyatakan pengguna angkutan umum meningkat 5,07% pada Nataru 2024/2025 dari 18 Desember 2024 (H-7) sampai 05 Januari 2025 (H+11), pada cut off data pukul 23.59 WIB dengan jumlah penumpang sebesar 17.182.298, dibandingkan tahun 2023/2024 sebesar 16.352.956.

Details
January 6, 2025

Kunjungan ini mencakup pengawasan di Bandara Internasional Sam Ratulangi, Pelabuhan Manado dan Terminal Bus Tipe A Malalayang Kota Manado untuk memastikan kelancaran dan kenyamanan layanan bagi masyarakat selama arus balik Nataru.

Details
January 4, 2025

"Di tahun ini, ternyata animo masyarakat untuk menggunakan pesawat sebagai moda transportasi selama Nataru cukup tinggi.

Details
January 3, 2025

Sedangkan jumlah penumpang mencapai 1.069.653 pax, dan kargo mencapai 4.412 ton pada periode yang sama. Recovery rate jumlah penumpang dibandingkan saat pandemi 2019 sebesar 107%, sedangkan untuk kargo 50,24%.

Details
January 2, 2025

GENERAL NEWS