![](http://indocargotimes.com/uploads/berita/JNE-3.jpg.png)
Jakarta, 12 Februari 2025 - PT Citra Van Titipan Kilat (TIKI), perusahaan jasa pengiriman terkemuka di Indonesia, resmi meluncurkan program loyalitas tahunan Rejeki Member SOBATIKI periode 2025. Program ini menawarkan total hadiah senilai ratusan juta rupiah khusus bagi pelanggan yang telah tergabung sebagai member SOBATIKI. Pelanggan berkesempatan memenangkan puluhan hadiah menarik dengan mengumpulkan koin sebanyak-banyaknya yang dapat ditukarkan dengan nomor undian. Pengundian akan dilaksanakan pada 25 Juli 2025.
Berbagai hadiah eksklusif menanti para member SOBATIKI, mulai dari 1 (satu) unit Mobil Honda Brio Satya S, 2 (dua) Motor Honda Beat Street, 2 (dua) Yamaha Aerox 155, 3 (tiga) iPhone 15 128 GB, laptop, smart TV, hingga puluhan hadiah menarik lainnya, termasuk uang tunai. Cara ikutannya sangat mudah! Cukup lakukan transaksi sebanyak-banyaknya di TIKI dan pastikan Anda telah terdaftar sebagai member SOBATIKI.
Setiap transaksi member SOBATIKI akan otomatis dikonversi menjadi koin, yang dapat ditukarkan dengan nomor undian. Nomor undian yang akan diundi adalah nomor yang terdaftar dalam sistem selama periode program berlangsung, yaitu dari tanggal 10 Febuari hingga 10 Juli 2025.
Program Rejeki Member SOBATIKI ini khusus ditujukan bagi pelanggan individu dan tidak berlaku untuk pelanggan korporat maupun karyawan TIKI. Pendaftaran member dapat dilakukan dengan mudah melalui Aplikasi TIKI yang tersedia di Google Play Store dan Apple Store. Cukup klik menu SOBATIKI, lengkapi data yang diminta, validasi email, dan pendaftaran selesai. Program ini sepenuhnya gratis tanpa biaya pendaftaran atau biaya tahunan.
Yulina Hastuti, Direktur Utama TIKI menyampaikan, “Rejeki Member SOBATIKI adalah bentuk apresiasi TIKI melalui program loyalitas khusus untuk para member SOBATIKI. Setiap transaksi yang dilakukan memberikan manfaat lebih, mulai dari kesempatan mengikuti undian tahunan hingga penukaran koin dengan beragam hadiah langsung, seperti gratis ongkir dan voucher belanja di berbagai merchant yang bekerjasama dengan TIKI.”
SOBATIKI dapat diakses melalui Aplikasi TIKI di Android dan iOS. Melalui aplikasi ini, pelanggan dapat menikmati berbagai layanan, seperti Jemput Online (JEMPOL) gratis, cek estimasi biaya kiriman, pencarian kode pos, pelacakan status kiriman, hingga pembayaran tagihan listrik dan air. Selain itu, tersedia juga fitur hiburan yang memungkinkan pelanggan menonton saluran TV nasional dan menikmati konten Video On Demand (VOD).
“Dengan hadirnya program Rejeki Member SOBATIKI di tahun 2025, TIKI terus memperkuat komitmennya dalam memberikan layanan terbaik sekaligus apresiasi kepada pelanggan setia. Melalui berbagai hadiah menarik dan kemudahan bertransaksi di aplikasi TIKI, diharapkan program ini dapat meningkatkan pengalaman pelanggan dan mempererat hubungan TIKI dengan para member SOBATIKI.TIKI akan terus berinovasi dan menghadirkan program-program menarik lainnya untuk memenuhi kebutuhan pengiriman dan gaya hidup masyarakat Indonesia,” tutup Yulina.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai TIKI dan program “Rejeki Member SOBATIKI”, silakan kunjungi www.tiki.id atau menghubungi 1500125.
PT Citra Van Titipan Kilat (TIKI), perusahaan jasa pengiriman terkemuka di Indonesia, resmi meluncurkan program loyalitas tahunan Rejeki Member SOBATIKI periode 2025.
…DetailsJNE berhasil meraih penghargaan bergengsi di ajang Indonesia TOP Digital PR Award 2025 dalam kategori Jasa Pengiriman yang diselenggarakan oleh Infobrand.id dan Tras N Co.
…DetailsMenutup rangkaian Konvoi jaket dan helm terbaru #KurirSATSETJNE hasil kolaborasi eksklusif bersama merek lokal asli Indonesia, EIGER Tropical Adventure dan Cargloss Helmets
…DetailsDalam upaya meningkatkan transparansi, efisiensi, dan kepatuhan di sektor keuangan dan bisnis, InJourney (INJ) bersama sub-holdingnya InJourney Aviation Services (IAS) menggelar sosialisasi FAGRC (Finance, Accounting, Governance, Risk Management, and Compliance) di Gedung Graha Angkasa Pura I, Kemayoran,
…Details