Breaking News:
Thursday, 16 November 2023
Kantor Pusat DBM Cargo Resmi Pindah ke Tanjung Priok, Jakarta Utara

Gambar kiri-kanan: 1) Kantor Pusat baru DBM Cargo, 2) acara peresmian kantor pusat baru yang digelar dengan khidmat, dan, 3) Ibu Endang Retnowati menerima potongan pertama nasi tumpeng dari Ongki P. Soemarno, Komisaris perusahaan (photo mar)


Dalam ekspansi bisnis, melakukan relokasi kantor pusat ke lokasi yang lebih strategis adalah keputusan yang tepat. Tentu kepindahan didasarkan atas alasan dan pertimbangan kalkulasi yang matang, sehingga nantinya aktivitas operasional dapat berkelanjutan dan lancar.

Hal inilah yang dilakukan PT Dharma Bandar Mandala atau DBM Cargo & Logistics (DBM Cargo), perusahaan jasa total logistik nasional, yang me relokasikan kantor pusatnya ke area Tanjung Priok, tepatnya Jl. Yos Sudarso No. 15 - 17, Jakarta Utara.

Peresmian kantor pusat baru DBM Cargo dilaksanakan pada Rabu, 15 Nopember 2023, dengan menggelar acara yang khidmat, mulai dari sambutan Setiawan Sukardi selaku Direktur Keuangan & Umum, dan Ongki P. Soemarno selaku Komisaris, dilanjutkan pengajian, ceramah, dan ditutup dengan pemotongan nasi tumpeng.

Selain Dewan Direksi, Komisaris, pimpinan unit dan staf perusahaan, hadir dalam acara tersebut para mitra bisnis, dan undangan terhormat lainnya, termasuk Keluarga (Alm). Bapak Deddy Wiyardi Hadiatmo, Direktur Utama DBM Cargo, yang diwakilkan oleh istrinya, Ibu Endang Retnowati.

Setiawan Sukardi menyampaikan: “Sesuai amanat almarhum bapak Deddy, Direktur Utama DBM Cargo, yang meminta kami untuk pindah kantor ke Yos Sudarso secepatnya.”

Lanjutnya, alasan relokasi dari (Jl.) Garuda, juga karena parkiran lokasi kantor Kemayoran sudah tidak cukup untuk menampung banyaknya armada kendaraan operasional, ditambah situasi kepadatan lalu lintas di sana.

“Kantor pusat sekarang punya tempat parkir yang luas untuk berbagai armada kendaraan kami, dan dilengkapi gudang seluas 500 meter persegi,” jelas Setiawan.

Tambahnya, adanya kemudahan akses ke kawasan Pelabuhan Tanjung Priok, merupakan keuntungan bagi DBM Cargo untuk mengembangkan dan memperluas pengiriman ekspor dan impornya melalui layanan logistik laut.

“Akses jalan tol mengelilingi lokasi kantor ini, juga dapat memudahkan dan mempercepat respon jasa kurir kami, terutama jalan tol langsung ke Bandara Soekarno-Hatta,” kata Setiawan.

DBM Cargo, yang didirikan pada 27 Januari 1999, adalah perusahaan yang menyediakan manajemen layanan total logistik mulai dari angkutan udara, laut, darat, dan solusi logistik lainnya. Mengawali bisnisnya sebagai agen tunggal umum (GSA) kargo Mandala Airlines, lalu dengan CITILINK, sekarang DBM Cargo adalah agen penjualan kargo untuk maskapai komersial dan kargo domestik terbesar di Indonesia.

Saat ini DBM Cargo memiliki 26 kantor cabang, yaitu 1. Ambon, 2. Balikpapan, 3. Bandung, 4. Banjarmasin, 5. Batam, 6. Bengkulu, 7. Denpasar, 8. Jambi, 9. Jogjakarta, 10. Kupang, 11. Makassar, 12. Malang, 13. Manado, 14. Mataram, 15. Medan, 16. Padang, 17. Palembang, 18. Pangkal Pinang, 19. Pekanbaru, 20. Semarang, 21. Surabaya, 22. Solo, 23. Tanjung Pandan, 24. Tarakan, 25. Samarinda, 26. Aceh. Sedangkan Kantor Perwakilan berada di Banda Aceh, Pontianak, Gorontalo, Palu, Jayapura, Palangkaraya, Kendari, Sorong, Lampung, Tanjung Pinang, Manokwari, Pematang Siantar.

DBM Cargo telah memperkuat layanan Transportasi Darat, dengan melayani rute Jawa, Bali, dan Sumatera, yang dilengkapi dengan armada baru, yaitu untuk Cengkareng (CGK) ada 4 unit Truk CDD, 29 unit Truk CDE, 8 unit mobil Van, dan, 2 unit mobil Box. Sedangkan untuk di Kuala Namu (KNO) Sumatera Utara ada 10 unit Truk CDD, 2 unit Truk CDD Refrigerator, 5 unit truk CDE, dan, 9 unit mobil van.

Beberapa penghargaan yang telah diterima DBM Cargo dari Airlines, seperti: Apresiasi Agen Kargo 2023 dari LION AIR, Agen Kargo Nasional Kinerja Terbaik 2022 dari CITILINK, Agen Kargo Teratas 2022 dari Garuda Indonesia, Agen Kargo Teratas 2021 dari Sriwijaya Air, dan Agen Kargo Terbaik 2017 dari CITILINK.

Author: Martin Jop
GO Ina

Tren wisata open trip dan desa wisata tidak hanya mengangkat potensi pariwisata, tapi juga menumbuhkan usaha lokal, mulai oleh-oleh, kuliner, dan cinderamata.

Details
December 17, 2024

JACC dapat menjadi wadah untuk menjalin silaturahmi para pelaku logistik kargo udara, karena sifat komunitas JACC adalah terbuka bagi siapa saja

Details
December 15, 2024

Langkah ini untuk mengantisipasi lonjakan jumlah penumpang, memastikan kenyamanan dan keamanan perjalanan udara bagi masyarakat.

Details
December 14, 2024

TIKI sebagai mitra kurir karena reputasinya yang sangat baik, berpengalaman, dengan jaringan yang luas dan kepercayaan selama puluhan tahun

Details
December 14, 2024

GENERAL NEWS